ISEI SURABAYA KOORDINATOR JAWA TIMUR

ISEI SURABAYA

IKATAN SARJANA EKONOMI INDONESIA CABANG SURABAYA

Latar Belakang

Dalam era globalisasi dan digitalisasi yang terus berkembang, pengelolaan keuangan yang bijak dan cerdas menjadi kebutuhan mendasar bagi setiap individu dan kelompok masyarakat. Hasil Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan Tahun 2025 yang dilakukan oleh OJK dan BPS, menunjukkan indeks literasi keuangan Indonesia sebesar 66,46 persen dan indeks inklusi keuangan sebesar 80,51 persen. Terdapat gap yang cukup besar antara akses yang semakin mudah terhadap berbagai produk dan layanan finansial dengan pemahaman masyarakat mengenai literasi keuangan. Artinya, banyak individu yang menggunakan produk keuangan tanpa pemahaman yang cukup, sehingga berisiko terhadap praktik konsumtif, penipuan investasi, hingga terjerat utang ilegal. Hal ini tidak hanya berdampak pada kesejahteraan pribadi, tetapi juga terhadap ketahanan ekonomi keluarga, komunitas, dan bangsa secara keseluruhan.

Kondisi tersebut menunjukkan pentingnya kehadiran lembaga yang memiliki mandat khusus untuk meningkatkan literasi keuangan secara terstruktur, berkelanjutan, dan berbasis data. Institut Literasi Keuangan ISEI Surabaya (ILKIS) merupakan bagian dari Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) cabang Surabaya Koordinator Jawa Timur, yang berfokus pada edukasi dan peningkatan literasi finansial. ILKIS hadir sebagai pusat edukasi, penelitian, dan advokasi yang bertujuan untuk:

• Meningkatkan pemahaman dan keterampilan keuangan masyarakat.
• Memberikan edukasi keuangan sejak usia dini hingga dewasa.
• Mendukung pengambilan keputusan finansial yang bijak dan bertanggung jawab.
• Mendorong inklusi keuangan yang sehat dan berkelanjutan.

ILKIS juga diharapkan menjadi mitra strategis bagi pemerintah, lembaga pendidikan, sektor keuangan, dan komunitas dalam merancang program-program literasi keuangan yang relevan dan berdampak langsung kepada masyarakat. Melalui pendekatan kolaboratif dan berbasis data, ILKIS bertujuan menjadi katalisator perubahan menuju masyarakat yang melek finansial, mandiri secara ekonomi, dan tangguh menghadapi tantangan masa depan.

ILKIS ISEI SURABAYA