ISEI SURABAYA KOORDINATOR JAWA TIMUR

ISEI SURABAYA

IKATAN SARJANA EKONOMI INDONESIA CABANG SURABAYA

PELANTIKAN PENGURUS ISEI CABANG SURABAYA KOORDINATOR JAWA TIMUR PERIODE 2019-2022 DAN SIMPOSIUM ”ARAH BAURAN KEBIJAKAN BANK INDONESIA DALAM MENJAGA MOMENTUM STABILITAS DAN PERTUMBUHAN EKONOMI”

Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia Cabang Surabaya Koordinator Jawa Timur bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Jawa Timur telah menyelenggarakan Pelantikan Pengurus ISEI Cabang Surabaya Koordinator Jawa Timur Periode   2019 – 2022  dan Simposium dengan tema ”Arah Bauran Kebijakan Bank Indonesia Dalam Menjaga Momentum Stabilitas dan Pertumbuhan Ekonomi”, pada hari Jum’at, 18 Oktober 2019 pukul 08.00 – 11.15 WIB di Gedung Negara Grahadi, Jl. Gubernur Suryo No. 7 Surabaya.

 

Acara ini dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan sambutan oleh MC, pertunjukan tarian tradisional dan pembacaan do’a. Setelah itu, dilanjutkan dengan Pelantikan Pengurus  ISEI Cabang Surabaya Koordinator Jawa Timur Periode 2019-2022 oleh Ketua Umum PP-ISEI, Dr. Perry Warjiyo. Rangkaian acara pelantikan pengurus meliputi: Pembacaan Petikan Surat Keputusan Pengurus Pusat ISEI, Pembacaan Naskah Pelantikan, dan Penandatanganan Naskah Pelantikan. Setelah itu, dilanjutkan dengan Menyanyikan lagu Bagimu Negeri dan Photo Bersama.

 

Selesai rangkaian acara pelantikan, dilanjutkan dengan beberapa sambutan yaitu: (1) Sambutan Ketua ISEI Cabang Surabaya terpilih, Dr. Eko Purwanto, SE, MSi, (2) Sambutan Gubernur Jawa Timur, Ibu Khofifah Indar Parawansa, dan (3) Sambutan Ketua Umum PP-ISEI,  Dr. Perry Warjiyo. Setelah selesai sambutan-sambutan, dilanjutkan Simposium dengan tema “Arah Bauran Kebijakan Bank Indonesia Dalam Menjaga Momentum Stabilitas dan Pertumbuhan Ekonomi”, dengan pembicara tunggal Ketua Umum PP-ISEI,  Dr. Perry Warjiyo yang juga menjabat sebagai Gubernur Bank Indonesia.

Acara ini dihadiri oleh sekitar 175 orang peserta, yang berasal dari  berbagai kalangan, yaitu: institusi pemerintah (Bupati, Walikota dan SKPD di lingkungan Pemerintah Propinsi Jawa Timur); Pimpinan perusahaan BUMN dan swasta yang ada di Jawa Timur; Perbankan (Bank Jatim, Bank Indonesia, dan Bank Umum di Jawa Timur); Para pengusaha; Perguruan tinggi baik negeri maupun swasta yang ada di Jawa Timur; Asosiasi-asosiasi profesi; dan ISEI Cabang Surabaya Koordinator Jawa Timur (Dewan Pembina, Dewan Pengarah, Pengurus dan anggota).  Acara simposium ini berakhir dengan makan siang bersama pada pukul 11.05. Ada beberapa media yang meliput acara ini. 

BERITA TERKINI