ISEI SURABAYA KOORDINATOR JAWA TIMUR

ISEI SURABAYA

IKATAN SARJANA EKONOMI INDONESIA CABANG SURABAYA

Sekilas IBRDC

 

Yayasan ISEI Surabaya didirikan pada tahun 1995 dengan maksud dan tujuan untuk mewujudkan komitmen dan keikutsertaan dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia serta komunitas bisnis dan publik.

Dengan semakin meningkatnya permintaan dari berbagai institusi pemerintah maupun swasta dalam mengelola kelembagaan ke arah lebih mandiri dan profesional, maka diperlukan jasa pendampingan dan konsultasi, yang mana selama ini Yayasan ISEI Surabaya telah banyak berperan dalam membantu institusi pemerintah maupun swasta.

Berdasarkan tuntutan profesionalisme yang dibutuhkan, maka pada tahun 2001 Yayasan ISEI Surabaya melakukan pengembangan organisasi dengan membentuk “IBRDC” (ISEI Business Research & Development Center).

Dalam perkembangannya selama periode kepengurusan ISEI Cabang Surabaya tahun 2009 – 2012 ditetapkan susunan pengurus IBRDC berdasarkan Surat Keputusan Nomor 39/ISEI/SBY/IV/2010 tanggal 1 April 2010 dan selanjutnya pengurus IBRDC membentuk badan hukum perseroan terbatas dengan nama PT ISEI Business Research & Development Center (PT. IBRDC) sesuai Akte Notaris Nomor 2 tanggal 8 November 2010.

Visi dan Misi

Visi

“The professional Partner For Research And Empowering People”

Sebagai mitra terpercaya yang mengedepankan profesionalitas dalam melaksanakan aktivitas penelitian dan pemberdayaan SDM.

Misi

  • Menjalin kerja dengan institusi pemerintah, swasta, perseorangan, kelompok masyarakat secara profesional dan bertanggung jawab
  • Melakukan penelitian yang berfokus pada bidang ekonomi dalam upaya peningkatan peran dan kontribusi dari pelaku bisnis, institusi pemerintah, pendidikan, masyarakat untuk kemaslahatan dan kesejahteraan “stakeholders”.
  • Menyelenggarakan kegiatan pemberdayaan SDM secara konsisten dan kontinyu yang terfokus pada peningkatan kompetensi dan profesionalitas SDM sehingga mampu berkarya lebih baik.
  • Berupaya secara maksimal menjalankan organisasi IBRDC yang dilandasi rasa kebersamaan dan profesionalitas kerja optimal untuk menjadi mitra yang terbaik, terpercaya dan inovatif
  • Memfasilitasi aktivitas Fokus Group ISEI dan anggota ISEI Korwil Jawa Timur untuk dapat berkiprah dan berkontribusi secara maksimal kepada masyarakat dan pelaku bisnis di Jawa Timur sesuai dengan kompetensi keilmuan masing-masing.

 

 

 

 

Gallery Foto