Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Cabang Surabaya Koordinator Jawa Timur bekerjasama dengan Fakultas Ekonomi Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya telah menyelenggarakan Simposium Riset Ekonomi IV dengan tema “Percepatan Pemulihan Ekonomi Indonesia Pasca Krisis Ekonomi Global”, pada hari Kamis, 18 Februari 2010 di Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya.
Simposium Riset Ekonomi IV ini diawali oleh sambutan Rektor Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya, Prof.Dr. J. S. Ami Soewandi dan dilanjutkan dengn sambutan Wakil Gubernur Jawa Timur, H. Syaifullah Yusuf yang sekaligus berkenan membuka acara Simposium Riset Ekonomi IV. Usai sambutan pembukaan dilanjutkan dengan sambutan Ketua ISEI Cabang Surabaya, Muljanto, SE, MM dan keynote speech oleh Ketua Bidang Hubungan Internasional dan Kerjasama Antar Lembaga PP-ISEI, Prof.Dr. Didik J. Rachbini. Usai Coffee break, dilanjutkan dengan presentasi hasil-hasil penelitian yang dibagi dalam tiga sesi dan menggunakan empat ruangan secara paralel.
Ada 40 makalah yang dipresentasikan dalam Simposium Riset Ekonomi IV yang dibagi dalam tiga sesi dan menggunakan empat ruangan untuk masing-masing topik penelitian, yaitu :
Sesi I : Jam 10.45 – 12.15 WIB
Sesi II : Jam 13.15 – 14.45 WIB
Sesi III : Jam 15.00 – 16.30 WIB
Sedangkan empat ruangan yang dipakai untuk masing-masing topik penelitian adalah sbb :
1 | Ruang A.203 | |||
Topik | : | Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan (IESP) : Ekonomi Makro / | ||
Ekonomi Internasional / Ekonomi Moneter | ||||
2 | Ruang A.304 | |||
Topik | : | – | Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan (IESP) : Ekonomi Pembangunan / | |
Ekonomi Pertanian | ||||
– | Manajemen Pemasaran | |||
3 | Ruang A.302 | |||
Topik | : | – | Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) | |
– | Manajemen Keuangan / GCG / Perbankan | |||
4 | Ruang A.303 | |||
Topik | : | – | Akuntansi |
Dari 40 makalah yang dipresentasikan pada simposium riset ini, panitia menetapkan 3 makalah terbaik, yaitu :
- Urutan Pertama adalah makalah dengan topik : “Pengukuran Contagion & Spillover Effect Pasar Keuangan Global Sebagai Early Warning System (EWS) Stabilitas Sistem Keuangan, Implikasinya Terhadap Peran bank Sentral Dalam Perekonomian Domestik”, yang ditulis oleh Nuning Trihadmini (Fakultas Ekonomi Unika Atmajaya Jakarta)
- Urutan kedua adalah makalah dengan topik: “Pengetahuan, Preferensi, Sikap, Niat Mencoba dan Berpindah Konsumsi Bahan Pangan Alternatif Selain Beras dan Gandum di Surabaya” yang ditulis oleh Licen Indahwati Darsono, SE., M.Si dan Christofera Marliana Junaedi, SE., M.Si (Fakultas Ekonomi UNIKA Widya Mandala Surabaya)
- Urutan ketiga adalah makalah dengan topik: “Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Minat Pemanfaatan Sistem Informasi dan Penggunaan Sistem Informasi Dengan Variabel Moderasi Gender (Studi Pada Pemerintahan Kabupaten di Madura)” yang ditulis oleh Ardi Hamzah (Fakultas Ekonomi Universitas Trunojoyo Bangkalan – Madura)
Simposium riset ini dihadiri oleh sekitar 250 orang, meliputi para akademisi / peneliti dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia, pengurus / anggota ISEI Cabang Surabaya, instansi pemerintah, dan pimpinan perusahaan (BUMN dan swasta). Acara simposium riset ini diliput oleh berbagai media baik media cetak maupun media elektronik.
Simposium Riset Ekonomi IV mengambil tema ”Percepatan Pemulihan Ekonomi Indonesia Pasca Krisis Ekonomi Global”. Pemilihan tema ini dilatarbelakangi oleh krisis keuangan global yang berasal dari krisis yang terjadi di Amerika Serikat yang telah berdampak buruk terhadap perekonomian di berbagai negara di dunia termasuk Indonesia.
Dampak negatif dari krisis keuangan global ini terhadap Indonesia dapat berasal dari beberapa faktor. Pertama, menurunnya kegiatan ekonomi di berbagai kawasan (Amerika Serikat, Uni Eropa, dan New Industrial Countries) secara langsung akan menurunkan permintaan ekspor produk Indonesia ke kawasan tersebut. Hal ini akan menurunkan kinerja ekspor Indonesia dan menimbulkan permasalahan pada perusahaan yang memasarkan produknya di luar negeri.
Kedua, penurunan kinerja perusahaan yang melakukan kegiatan ekspor berakibat menurunnya penggunaan tenaga kerja dan terjadinya PHK di beberapa perusahaan. Hal ini telah menurunkan daya beli masyarakat, di tengah harga-harga yang secara umum bergerak naik. Ketiga, penurunan perekonomian global pada akhirnya juga akan menurunkan kegiatan investasi di Indonesia yang dilakukan oleh investor asing yang berasal dari negara-negara yang terkena dampak parah dari krisis keuangan global. Penurunan kegiatan investasi ini pada akhirnya akan meningkatkan pengangguran dan penurunan daya beli masyarakat.
Dengan berbagai dampak negatif yang berasal dari perkembangan perekonomian global tersebut, Indonesia harus dapat melakukan langkah-langkah antisipatif, sekaligus berupaya untuk melakukan percepatan pemulihan ekonomi. Rekomendasi kebijakan dalam rangka mempercepat pemulihan ekonomi pasca krisis merupakan sesuatu yang krusial di tengah situasi ekonomi yang belum sepenuhnya membaik yang ditandai dengan tingginya angka pengangguran dan rendahnya investasi sektor rill. Hasil penelitian di bidang ekonomi yang dilakukan oleh para peneliti dapat dijadikan sebagai masukan kepada pembuat kebijakan dalam upaya mempercepat pemulihan ekonomi.